Nice Homework (NHW) #8
Misi Hidup dan Produktivitas
Disusun oleh :
Qurroh Ayuniyyah
(Kuala
Lumpur, Malaysia)
a.
Ambil
satu dari ranah aktivitas yang sudah teman-teman tulis di kuadran SUKA dan BISA
(lihat NHW#7).
Berikut ini adalah kuadran yang saya buat di NHW#7. Ada enam
peran yang saya kategorikan sebagai BISA dan SUKA yaitu communicator (senang berkomunikasi), creator (penemu inovasi), evaluator
(yang mengevaluasi), motivator (senang
memajukan orang lain), ambassador,
dan synthesizer (educator, senang mempelajari hal baru dan menyampaikannya pada
orang lain). Dari keenam peran tersebut,
maka satu peran yang saya pilih adalah synthesizer-educator
(pembelajar hal baru dan pendidik).
|
BISA
|
TIDAK BISA
|
SUKA
|
Communicator
Creator
Evaluator
Motivator
Ambassador
Synthesizer
|
Administrator
Designer
Operator
|
TIDAK SUKA
|
Distributor
|
Seller
Treasury
Producer
Commander
|
b.
Setelah
menemukan satu hal, jawablah pertanyaan “BE DO HAVE” di bawah ini :
1.
Kita
ingin menjadi apa? (BE)
Berdasarkan hasil tes
minggu lalu dan peran yang saya pilih, maka saya semakin yakin bahwa saya ingin
merealisasikan mimpi saya sebagai DOSEN.
2.
Kita
ingin melakukan apa? (DO)
Saya ingin menjadi dosen
yang bukan hanya sekedar mengajar (deliver
the knowledge) tapi juga mendidik (educate
people) dan menulis hal-hal yang bermanfaat agar ilmu saya dapat dinikmati
oleh banyak orang. Saya ingin sekali banyak orang yang mendapatkan ilmu yang
bermanfaat dari saya di dunia dan akhirat. Selain itu, saya ingin mendidik
mahasiswa dengan nilai-nilai. Bahwa mengajar bukan semata-mata saya mentransfer
ilmu, tapi saya pun ingin menanamkan nilai-nilai baik kepada para mahasiswa
sehingga mereka dapat bertransformasi menjadi manusia yang lebih baik dari
sebelumnya. Hal lainnya yang ingin saya lakukan sebagai dosen adalah dengan
menulis karya-karya ilmiah baik melalui media formal dan non-formal yang bermanfaat
bagi banyak orang.
3.
Kita
ingin memiliki apa? (HAVE)
Yang ingin saya miliki
adalah ilmu yang bermanfaat di dunia dan akhirat. Jika kelak saya bertemu dengan-Nya,
ada manfaat yang telah saya berikan kepada orang lain saat saya hidup. Bahkan
janji-Nya adalah salah satu dari tiga hal yang akan terus mengalir meski orang
tersebut telah meninggal dunia adalah ilmu bermanfaat. Dan di dalam hadist
Rasulullah SAW pun dikatakan bahwa sebaik-baik manusia adalah yang paling
bermanfaat bagi orang lain. Jadi dua hal utama yang ingin saya miliki dari
profesi dosen ini adalah : ilmu yang
bermanfaat dan manfaat diri saya bagi orang lain.
c.
Perhatikan
3 aspek dimensi waktu di bawah ini dan isilah :
1.
Apa
yang ingin kita capai dalam kurun waktu kehidupan kita (lifetime purpose)?
Melanjutkan hal yang saya
jelaskan pada poin sebelumnya bahwa yang ingin saya miliki adalah ilmu yang
bermanfaat dan manfaat diri saya bagi orang lain, maka yang sebenarnya ingin
saya capai adalah keridhaan-Nya. Saya meyakini bahwa kehidupan dunia yang hanya
sebentar ini dibandingkan dengan kehidupan abadi di akhirat kelak harus
dipersiapkan dengan sebaik mungkin. Kehidupan di dunia ini sangat singkat, namun
ia sejatinya yang menentukan apakah kelak kita akan menjadi manusia yang
diridhai-Nya sehingga kita selamat di akhirat (mendapatkan kebahagiaan dan
kesuksesan yang hakiki) ataukah kita malah menjadi manusia yang dimurkai-Nya
sehingga kita tidak selamat di yaumil
akhir (naudzubillah).
2.
Apa
yang ingin kita capai dalam kurun waktu 5-10 tahun ke depan (strategic plan)?
Saya ingin menjadi dosen
di sebuah universitas, baik di dalam maupun di luar negeri. Sudah ada
universitas di Indonesia yang saya bidik sebagai home base university saya, dimana saya ingin mengabdikan diri saya.
Tapi suami pun menginginkan agar kami memiliki pengalaman sebagai dosen di luar
negeri dahulu agar kami kaya akan pengalaman dan ilmu dari banyak perspektif.
Selain itu, saya ingin menerbitkan
jurnal ilmiah dan buku bersama dengan suami, ayah, kakak dan keluarga saya agar
ilmu kami dapat dimanfaatkan secara lebih luas oleh orang lain.
3.
Apa
yang ingin kita capai dalam kurun waktu satu tahun (new year resolution)?
Dalam satu tahun ke depan,
saya ingin sekali bisa lulus pendidikan Ph.D.
on economics yang telah saya jalani dari bulan Februari 2014 yang lalu. Selain
itu, saya ingin sekali dapat menerbitkan jurnal bersama dengan suami dan ayah
saya sebanyak minimal satu hingga dua buah jurnal, serta mengikuti international conference di tiga negara.
No comments:
Post a Comment