Home Quran Hour
Tantangan level 3 ini sungguh menarik. Kami diminta untuk membuat sebuah family project yang bermanfaat bagi seluruh anggota keluarga. Project ini melibatkan seluruh anggota keluarga. Gak perlu mikir yang wow banget untuk mengeksekusi sebuah family project ini. Yang terpenting adalah terbangunnya bonding yang lebih erat di antara semua anggota keluarga dan tentunya semua merasa happy dengan adanya project ini. Intinya adalah syukuri setiap proses yang dijalani karena bukan hasil yang menjadi goals pada family project ini. Jadi jelas ya, ini adalah sebuah proyek yang berorientasi pada proses bukan berorientasi pada hasil.
Saya pun merenungi dan memikirkan proyek apa yang ingin saya dan keluarga lakukan. Bukan semata-mata ingin tapi juga perlu. Apa ya yang kami inginkan dan perlukan sebenarnya?
Lalu saya kembali mengingat doa-doa yang selalu saya panjatkan. Salah satu doanya adalah saya ingin keluarga saya menjadi ahli Al-Quran, yang senantiasa membaca dan (minimal berusaha) menghafalkan Al-Quran serta tentu menghayati dan mengamalkannya di dalam kehidupan kami. Bahkan lebih spesifik lagi saya selalu berdoa agar Afifa dapat menjadi anak shalihah, daiyyah (penyampai dan penolong agama Allah), serta al-hafidzah 30 juz yang kaya dan bertakwa. Hehehhe.. tentunya yang cantik rupa, hati dan akhlaknya serta sehat jasmani rohaninya. Komplit😇😂
Maka berangkat dari hal tersebut, saya berpikir kenapa tidak membuat proyek terkait dengan itu? Selama ini yang saya lakukan adalah memperdengarkan Afifa Al-Quran ya sesuka hati saya saja, tidak ada waktu khusus kecuali sebelum tidur. Sebelum tidur saya biasakan membaca al-fatihah dan tiga surat terakhir dalam Al-Quran. Hanya itu. Sisanya saya perdengarkan ia lewat murottal.
Akhirnya saya memutuskan untuk membuat proyek bersama keluarga yang dinamakan "Home Quran Hour". Apa itu? Home Quran Hour adalah waktu yang dikhususkan oleh kami untuk memperdengarkan Afifa kepada ayat-ayat Al-Quran langsung dari mulut kedua orang tuanya tanpa perantara media apapun. Setelah dipikirkan slot waktu yang paling pas adalah ba'da maghrib hingga menjelang isya. Tidak perlu terlalu lama mengingat fokus anak seusia Afifa hanya bertahan 20-30 menit saja. Maka saya ambil waktu 30 menit untuk proyek ini setiap habis shalat Maghrib. Mungkin jika ada agenda yang tidak bisa dihindari pada periode waktu tsb, maka bisa dipindah menjadi menjelang tidur. Tapi diusahakan waktu utama adalah setelah shalat maghrib karena waktu tersebut adalah salah satu di antara dua waktu utama untuk membaca Al-Quran.
Apa tujuannya?
Pertama, kami ingin mendapatkan keberkahan dan keridhoan dari Allah SWT. Ini sesuai dengan sabda Rasulullah SAW yang menyatakan bahwa di rumah yang sering dibacakan ayat-ayat suci Al-Quran oleh penghuninya akan diturunkan keberkahan oleh Allah SWT. Aamiin :")
Kedua, kami ingin menanamkan nilai kepada Afifa bahwa Al-Quran adalah bacaan utama harian seorang Muslim. Maka dengan pembiasaan ini diharapkan Afifa dapat menginternalisasi nilai-nilai ini. Dan Afifa dapat menjadikan membaca Al-Quran menjadi salah satu kebiasaan wajib di dalam hidupnya. Aamiin..
Ketiga, kami ingin menambah hafalan. Diharapkan dengan adalah waktu khusus Al-Quran di dalam keluarga kami, akan tumbuh semangat dan konsistensi di dalam menambah hafalan. Target saya gak muluk-muluk, cukup menambah dua ayat baru per minggu. Yang penting konsisten. Juga memurojaah hafalan yang sudah ada. Kalau Afifa mudah-mudahan bisa menambah satu surat pendek baru dalam kurun waktu dua minggu. Saat ini Afifa sudah hafal Al-Fatihah dan Al-Ikhlas. Jadi kemungkinan yang akan difokuskan pertama adalah An-Nas dan Al-Falaq.
Bagaimana pelaksanaannya?
Setelah shalat maghrib kami akan berkumpul bersama.
1. Membaca Al-Fatihah bersama-sama selama tiga kali.
2. Membacakan dan memperdengarkan Afifa surat An-Nas secara berulang selama 10 menit. Dalam 10 menit itu Afifa pun kami motivasi untuk mengikuti surat tersebut.
3. Ayah Afifa akan menyetor hafalan baru atau memurojaah hafalan yang sudah ada selama 8-10 menit.
4. Saya akan menyetor hafalan baru selama 8-10 menit.
5. Penyematan bintang pada papan nama masing-masing sebagai reward karena sudah membersamai Al-Quran.
Siapa penanggung jawabnya?
Utamanya adalah Ayah Afifa.
Sarana Apa yang diperlukan?
1. Mukena. Agar Afifa lebih semangat dan merasakan feel-nya terkait proyek kami ini.
2. Al-Quran
3. Papan dari karton yang ditulis nama kami bertiga, setiap habis proyek dilaksanakan sematkan bintang di samping masing-masing nama. Ini akan saya siapkan hari ini.
Berapa lama durasi waktu proyek ini?
Jika memungkinkan seterusnya. Tapi untuk saat ini tanggal 10-26 Agustus 2017 atau kurang lebih selama 2 minggu terlebih dahulu sesuai dengan periode game level 3 kelas Bunsay IIP.
Apa output yang diharapkan?
Meskipun proyek ini mengutamakan proses, tapi bukan berarti kami tidak mengharapkan output ataupun hasil. Output hanyalah sebagai salah satu penyemangat saja. Maka kami mengharapkan beberapa output:
1. Kami semakin mencintai Al-Quran dan konsisten menjadikannya sebagai bacaan harian bersama seluruh keluarga.
2. Selama kurun dua minggu tersebut target saya adalah menambah 4 ayat baru, Afifa hafal surat An-Nas dan Al-Falaq, sedangkan sampai tulisan ini dibuat Ayah Afifa belum konfirmasi target pribadinya. Hehehe.. :D
Apa yang sudah dilakukan untuk proyek ini?
Pertama, tentu saja saya sounding ide ini kepada Afifa dan ayahnya. Alhamdulillah mereka langsung setuju. Kalau Afifa happy aja karena saya pun menyampaikannya dengan ekspresi seolah-olah ini adalah permainan seru buatnya :D
Kedua, kami sudah mulai mempraktekkannya tadi malam (ba'da Maghrib) tanggal 9 Agustus. Ternyata alhamdulillah Afifa sangat kooperatif, meski pada saat saya menyetor hafalan dia sudah mulai hilang fokus. Ingin bermain yang lain, ingin membaca buku, dan sebagainya.
Afifa tadi malam mengaji Surat An-Nas bersama Papanya
Apa yang harus dipersiapkan?
Saya harus menyiapkan papan reward. Mungkin tadi malam belum ada reward ini sehingga Afifa belum bisa fokus hingga akhir. Karena kemarin hujan besar saat kami akan membeli peralatannya 😂
Baik sekian penjelasan family project "Home Quran Hour" oleh The Hambari. Semoga semuanya berjalan lancar dan berkah. Dan kami diberikan keistiqamahan serta kebahagiaan di dalam menjalankan proyek ini. Aamiin..
#Day1
#Level3
#MyFamilyMyTeam
#KuliahBunsayIIP
No comments:
Post a Comment