Tuesday, 28 November 2017

Game Level 6 Math Around Us: Day 7

Hari ini acara saya di cukup padat. Seperti biasa pagi jam 10.00 kami keluar rumah. Afifa saya antar ke Educare. Kemudian jam 15.30 saya jemput Afifa dan lanjut pergi ke rumah teman saya untuk rapat. Selama saya rapat, Afifa saya berikan kertas dan pulpen. Tujuannya agar ia anteng dan memiliki aktivitas. Pulpen berwarna pink dan biru pun menjadi pilihannya, sedangkan saya menjadi notulensi dan mencatat dengan menggunakan laptop.

M: “Ini pulpen dan kertas, Afifa bisa tulis-tulis ya..”
A: “Afifa mau tulis-tulis.”

Sambil rapat, Saya perhatikan Afifa membuat berbagai bentuk abstrak di atas kertasnya. 

Setelah itu ia bermain dengan kedua anak teman saya. Ternyata Afifa sangat enjoy bermain dengan teman-temannya. Begitu pula dengan teman-temannya yang juga senang sekali bermain dengan Afifa. Bahkan saat kami pamit untuk pulang sekitar ba’da Maghrib anak teman saya menangis karena sedih melihat Afifa pulang.

Di perjalanan pulang pun Afifa menceritakan semua kejadian yang ia alami hari ini terutama saat ia bermain dengan teman-temannya. Saat bercerita saya melihat Afifa sudah bisa menghubungkan sebab akibat dengan bahasanya yang sederhana. Itu pun berkaitan dengan logika sederhana, hubungan sebab akibat. Alhamdulillah:)


#Day7
#Level6
#KuliahBunsayIIP
#ILoveMath
#MathAroundUs

No comments:

Post a Comment