Thursday, 27 July 2017

Tantangan 10 Hari Melatih Kemandirian Anak Part 11

Selama dua hari terakhir ini alhamdulillah konsistensi Afifa untuk melaksanakan BAB di toilet berjalan lancar. 

Tapi terkadang dia masih keukeuh untuk tetap melaksanakannya di diaper. 
Disinilah saya dan suami harus bisa bernegosiasi dengannya.

A: "Afifa ga mau ke toilet."
P: "Kalau engga di toilet nanti susah keluar, kaya yang waktu itu lho.." (kemudian suami menceritakan kisah Afifa saat kesusahan BAB di diaper)
M: "Kata di buku Afifa, kalau anak yang sudah lebih dari 2 tahun BAB dan pipisnya di toilet. Yang di diaper adek bayi aja.."
A: "Oh iya.. si XYZ ya mah?" (Menyebutkan salah 1 nama temannya yang lebih kecil darinya).
M: "Iya.."
A: "Yuk.." (mengajak ke toilet)
Sukses 😂

Nah memang yang belum sukses adalah TT pipis nih. Afifa baru bilang setelah dia melaksanakan hajatnya. Harus diperbaiki lagi. Semangaaaat..

#Level2
#BunsayIIP
#MelatihKemandirian
#Tantangan10hari

No comments:

Post a Comment